Politeknik Penerbangan (Poltekbang) Surabaya kembali menorehkan pencapaian membanggakan melalui peningkatan akreditasi perpustakaan dari nilai B menjadi A. Pencapaian ini diumumkan setelah pelaksanaan asesmen lapangan oleh tim dari Direktorat Standarisasi & Akreditasi Perpustakaan Nasional Republik Indonesia pada 13 Oktober 2025.
Dalam kunjungan tersebut, Direktur Standarisasi & Akreditasi Perpustakaan Nasional, Dra. Made Ayu Wirayati, M.Ikom., bersama tim melakukan peninjauan langsung ke berbagai fasilitas layanan literasi kampus. Peninjauan dimulai dari ruang pojok baca di masing-masing program studi, hingga ke Perpustakaan Poltekbang Surabaya yang dikenal dengan nama “Alteration Library.”
Tim asesor menilai berbagai aspek penting, mulai dari kelengkapan koleksi, fasilitas, sistem layanan, manajemen pengelolaan perpustakaan, pemanfaatan teknologi informasi, hingga kontribusi perpustakaan dalam mendukung perkembangan akademik dan literasi sivitas kampus. Setelah melakukan evaluasi menyeluruh, tim menyampaikan hasil yang menggembirakan: Perpustakaan Poltekbang Surabaya berhasil memperoleh peningkatan akreditasi menjadi A.
Prestasi ini menjadi bukti nyata komitmen Poltekbang Surabaya dalam menyediakan layanan literasi yang berkualitas, modern, dan berorientasi pada peningkatan mutu pembelajaran. Peningkatan akreditasi ini diharapkan dapat semakin memperkuat peran perpustakaan sebagai pusat referensi, ruang kolaborasi, serta wahana pendukung pengembangan ilmu pengetahuan dan kompetensi taruna/i.
Dengan peningkatan nilai akreditasi ini, Poltekbang Surabaya terus membuktikan diri sebagai institusi pendidikan vokasi penerbangan yang tidak hanya unggul dalam pengembangan kompetensi teknis, tetapi juga serius dalam membangun budaya literasi yang kuat di lingkungan kampus.
Salam Proprestasi!